Propertinews.id, Tangerang - Akhir tahun sudah di depan mata, liburan telah tiba! Saatnya Anda dan keluarga pergi berlibur untuk rekreasi menikmati hidup. Tapi, sebelum bersenang-senang, ada satu hal penting yang harus dilakukan, yaitu mengamankan rumah.
Ketika Anda dan keluarga berlibur, rasa khawatir karena meninggalkan rumah pasti ada di dalam pikiran. Bagaimana cara membuat rumah kita aman saat ditinggal berlibur untuk waktu yang lama? Simak tipsnya berikut ini.
1. Matikan Sakelar Listrik
Kebakaran menjadi hal yang paling ditakuti oleh setiap pemilik rumah. Kekhawatiran tersebut semakin besar karena harus pergi berlibur ke tempat yang jauh selama berhari-hari. Sebelum Anda pergi, pastikan semua alat listrik dan pusat saklar dimatikan. Semua itu adalah tindakan untuk mencegah korselting listrik saat Anda tidak ada dirumah.
2. Kunci Semua Akses Masuk
Pastikan semua pintu dan jendela yang ada dirumah telah terkunci dengan benar. Anda pasti tidak ingin seseorang masuk ke dalam dan mengambil barang-barang berharga.
3. Masukan Semua Barang Penting Ke Brankas
Memiliki sebuah brankas sangatlah penting jika Anda memiliki dokumen-dokumen atau perhiasan yang berharga. Masukan semua item itu kedalam dan kunci sehingga tidak mudah diakses oleh orang.
4. Titipkan Hewan
Satu hal ini banyak terlewatkan oleh beberapa orang. Hewan peliharan tidak bisa kita tinggal di dalam rumah begitu saja. Lebih baik titipkan hewan peliharaan Anda ke rumah saudara/kerabat atau Anda bisa menitipkannya pada pet shop terdekat.
5. Beritahu Tetangga
Memberitahu tetangga Anda yang dapat dipercaya adalah suatu langkah tambahan yang bagus ketika Anda dan keluarga hendak berpergian jauh dan lama. Dengan begitu, tetangga Anda akan lebih waspada jika ada orang asing yang ingin masuk kedalam rumah. (AKB)