Kelebihan Vertical Garden, Solusi Tepat untuk Keterbatasan Lahan!

image

Propertinews.id, Tangerang – Memiliki keterbatasan lahan menjadi salah satu hambatan yang dirasakan oleh para penghuni yang suka bercocok tanam. Padahal, Anda dapat menciptakan Vertical Garden yang sangat pas untuk ditanam di lahan yang minim namun dengan tanaman yang tetap menarik dan indah.

Vertical Garden adalah sarana ruang hijau yang dibangun dengan memaksimalkan penggunaan dinding untuk membentuk tanaman agar dapat tumbuh dan tersusun ke atas. Vertical Garden memiliki tampilan hiasan tanaman yang unik dan dapat disesuaikan dengan kemauan Anda untuk bertanam setinggi apapun yang Anda inginkan.

Tanaman yang umumnya diletakkan dengan posisi datar mungkin terlihat biasa saja bagi kebanyakan orang. Membangun Vertical Garden dapat menjadi solusi yang tepat untuk Anda yang ingin menciptakan suasana ruang hijau yang unik dan berbeda. Berbagai kelebihan bisa Anda dapatkan dengan membangun Vertical Garden, seperti meningkatkan dekorasi dinding yang lebih hidup, menghemat penggunaan lahan, serta kemudahan dalam memasang dan merawat. Tidak hanya itu, Vertical Garden juga mampu menambah keindahan pada dinding hunian Anda dan Anda tidak perlu kesulitan untuk memindah-mindahkan tanaman, karena komponennya yang tidak terpisah.

Manfaat lain yang bisa Anda dapatkan dengan membangun Vertical Garden adalah, Anda dapat menciptakan ruang terbuka hijau yang dapat mengurangi polusi udara sekaligus menambah udara asri dan sejuk bagi hunian Anda. Berbagai tanaman yang terdapat pada Vertical Garden bisa mengurangi zat yang tidak baik bagi tubuh serta mengurangi stress para penghuni hunian.

Terdapat dua jenis Vertical Garden yang dapat Anda pasang:

1.    Green Facade, jenis Vertical Garden yang minimalis dengan dinding yang ditumbuhi tanaman merambat dan langsung tumbuh di dinding.

2.    Living Wall, tanaman dinding yang terdiri dari rangka, panel tanaman, media tanam, irigasi tanaman yang telah tumbuh, dan tanaman yang ingin ditanam.

Tidak memerlukan biaya banyak, membangun Vertical Garden dapat dengan cara yang sederhana. Anda bisa memanfaatkan pipa paralon ataupun bumbu untuk menjadi wadah tanaman agar bisa tumbuh dan memanjang hingga ke seluruh dinding hunian Anda dari atas ke bawah. (JES)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo