Propertinews.id, Tangerang – Perayaan Imlek atau tahun baru China akan segera tiba. Perayaan tahun ini mungkin akan berbeda dari tahun-tahun biasanya dikarenakan masa pandemi yang belum berakhir. Namun, meskipun tidak akan ada acara kumpul dengan keluarga maupun orang terdekat, Anda tetap bisa merayakannya di rumah dengan melakukan dekorasi bernuansa Imlek pada rumah Anda. Sudahkah Anda melakukannya? Jika belum, berikut tips dekorasi rumah bernuansa Imlek yang dapat Anda terapkan di rumah.
- Hias Rumah dengan Ornamen Berwarna Merah dan Emas
Perayaan Imlek identik dengan warna merah dan emas yang melambangkan keberuntungan dan rejeki. Anda dapat mendekorasi rumah Anda dengan menggunakan ornamen berwarna merah dan emas untuk menonjolkan suasana Imlek di rumah. Anda juga bisa menghias meja dengan menggunakan taplak meja, mengganti gorden, keset, ataupun karpet berwarna merah dan emas.
- Menggantung Lampion Merah
Lampion merah melambangkan keberuntungan. Anda dapat menggantung lampion merah di teras rumah ataupun di ruang tamu rumah Anda. Selain itu, Anda juga dapat memberi ornamen lain seperti pita rumbai ataupun glitter berwarna merah atau emas agar menambah kesan mewah pada rumah Anda.
- Menempel Hiasan Dinding Khas Imlek
Dekorasi lain yang dapat Anda terapkan pada rumah Anda adalah dengan menempelkan hiasan dinding khas Imlek. Anda bisa memakai hiasan kertas berukiran gambar binatang, tumbuhan, maupun ukiran doa dalam bahasa Mandarin berwarna merah dan emas. Selain mempercantik dinding rumah saat hari raya Imlek, hiasan tersebut juga dapat dijadikan sebagai latar untuk berfoto bersama keluarga.
- Meletakkan Bunga Mei Hwa di Ruang Tamu
Warna dari bunga Mei Hwa yang sesuai dengan warna Imlek membuat bunga ini menjadi salah satu dekorasi khas Imlek. Bunga ini melambangkan harapan, kebahagiaan dan juga kesejahteraan dalam hidup. Anda dapat menggunakan bunga Mei Hwa untuk jadi pajangan di ruang tamu ataupun di ruang keluarga untuk menambah kesan indah pada rumah Anda. Selain itu, Anda juga dapat memberi dekorasi lain seperti menggantung angpao pada pohon bunga Mei Hwa.
- Hias Meja Makan dengan Benda Khas Imlek
Untuk dekorasi meja makan, Anda bisa menambahkan lilin berwarna merah atau emas untuk menambah kesan Imlek. Anda juga dapat menambahkan benda lain seperti koin emas, atau peralatan makan berwarna merah dan emas, dan menaruh jeruk keprok atau manisan buah. Sebagai alternatif lain, Anda bisa menggunakan peralatan makan yang terkesan antik.
- Letakkan Tanaman Hijau di Sudut Ruangan
Selain pohon bunga Mei Hwa, Anda juga dapat meletakkan beberapa tanaman hijau pada sudut-sudut ruangan di rumah Anda. Untuk menonjolkan kesan Imlek, Anda bisa menggunakan pot khas Imlek berwarna merah ataupun emas. Dengan meletakkan tanaman hijau di beberapa ruangan, Anda juga akan menambah kesan segar dalam menyambut tahun baru.
Itu dia tips dekorasi rumah yang dapat Anda terapkan untuk menyambut tahun baru Imlek. Dekorasi tersebut juga bisa Anda buat sendiri di rumah, seperti hiasan dinding, lampion dari kertas ataupun botol bekas, dekorasi pohon angpao, bahkan membuat dekorasi bunga Mei Hwa dari ranting pohon dan kertas.
Meskipun hanya merayakan Imlek di rumah, Anda tetap bisa menghadirkan suasana Imlek yang seru dan berkesan dengan memberi dekorasi imlek pada rumah Anda. Sudah siap untuk menyambut tahun baru Imlek? Ayo dekorasi rumah Anda! (FIY)