PropertiNews.id, Tangerang – Pemilihan dekorasi kamar tidur untuk cowok tentu saja berbeda dengan dekorasi kamar tidur untuk cewek, mulai dari warna, gaya, serta furniture di dalamnya.
Apakah saat ini Anda berencana untuk mendekorasi kamar tidur untuk cowok dan bingung bagaimana dekorasi yang cocok? Untuk itu, Anda perlu membaca artikel ini sampai habis.
Desain Kamar Cowok Industrial
Saat ini, desain interior bergaya industrial masih diminati oleh banyak orang karena memberikan kesan maskulin, tapi tetap penuh gaya. Seperti pada inspirasi desain interior kamar cowok satu ini, di mana penerapaan gaya industrial dilakukan melalui penggunaan warna abu pada dinding ekspos serta material kayu ekspos pada lantai dan dinding. Tak lupa, tambahan lampu ala industrial membuat desain kamar cowok ini tampak lebih atraktif sekaligus nyentrik!
Desain Kamar Cowok Monokrom
Desain kamar tidur yang satu ini pasti akan sangat digemari oleh banyak pria. Kamar dengan gaya minimalis atau compact akan tentunya tidak akan memerlukan unsur yang banyak, sehingga akan sangat mudah untuk diterapkan. Pada kamar tidur gaya ini, Anda hanya perlu menyiapkan single bed yang dilengkapi dengan meja berukuran sedang. Meskipun berukuran sedang, meja ini harus panjang dan ditempatkan menempel pada dinding ruang kamar. Untuk pemilihan warna pada kamar ini, Anda bisa menerapkan unsur warna hitam dan putih. Penarapan warna hitam pada dinding, dan unsur putih pada furnitur yang ada di kamar.
Desain Kamar Cowok Skandinavia
Fungsi dari kamar tidur adalah untuk beristirahat dan ranjang menjadi poin terpentingnya. Interior kamar tidur cowok tidak perlu berlebihan. Desain sesederhana mungkin dengan interior gaya skandinavia tanpa dekorasi yang berlebihan sudahlah cukup. Karena desain kamar cowok lebih mementingkan kenyamanan dan kepraktisan.
Desain Kamar Cowok Bertema Musik
Sebagian besar orang, terutama cowok pasti menyukai musik. Tidak jarang mereka mengaplikasikan kegemaran yang satu ini untuk dijadikan sebuah dekorasi. Misalnya saja di kamar, banyak yang memajang poster dari band kesayangannya. Sebenarnya tidak hanya itu, Anda juga dapat menghiasi kamar dengan aksesori bertema musik. Pilihan warna pada bagian dinding pun bisa dipilih warna yang gelap, seperti cokelat atau abu-abu tua. Kemudian untuk seprai dan bedcovernya, sebaiknya pilih yang lebih berwarna untuk menghadirkan kesan harmoni yang berbeda.
Kamar Minimalis Nuansa Earthy Tone
Inspirasi kamar tidur cowok yang terakhir ini didominasi oleh nuansa warna bumi yang tampak sederhana. Mulai dari hijau, cokelat, putih, hingga hitam tampak serasi di kamar tidur minimalis yang satu ini. (ZH)