5 Tanaman Tahan Banting Anti Hujan dan Anti Panas

image

Propertinews.id, Tangerang – Menghias hunian dengan tanaman mungkin menjadi salah satu kegemaran Anda yang ingin menampilkan kesan natural dan tropis dalam hunian. Banyak tanaman yang bisa dijadikan sebagai hiasan bagi hunian Anda, tetapi tentu tidak semuanya mampu bertahan lama, apalagi di bawah cuaca yang semakin tidak menentu belakangan ini.

Ini dia 5 tanaman anti cuaca hujan dan anti cuaca panas yang mampu menjadi hiasan dalam hunian Anda:

1.  Kaktus

Kaktus menjadi tanaman favorit yang semakin diminati oleh masyarakat Indonesia belakangan ini. Bentuknya yang unik dan berbeda dari kebanyakan tanaman lainnya, menjadikan tanaman ini sebagai salah satu pilihan yang mampu menjadi hiasan di  hunian Anda. Kaktus mampu bertahan di cuaca panas dan hujan karena kaktus memiliki akar yang panjang untuk mencari air dan menyerap air.

2.    Bunga Bougenville (Bunga Kertas)

Bunga yang memiliki ciri khas warna yang cerah dan menarik ini dapat menjadi pilihan bagi Anda yang ingin menghias hunian dengan tanaman anti hujan dan anti panas. Terdapat berbagai jenis bunga bougenville yang dapat Anda pilih, seperti california gold, cherry blossom, barbara karst, atau coconut ice.

3.    Wisteria

Tanaman dengan warna ungu kebiruan ini mampu tumbuh panjang di dinding hunian Anda hingga 30 meter. Meskipun tanaman ini terkenal mampu tumbuh subur di negeri Jepang, tetapi di Indonesia, tanaman ini juga tetap dapat tumbuh indah dan subur dengan perawatan yang baik dan tepat. Wisteria mampu bertahan di tanah yang lembab maupun sinar matahari yang menyengat.

4.    Jenggot Putih

Salah satu tanaman gantung yang mampu memanjang hingga 6 meter ke bawah juga dapat bertahan di cuaca hujan maupun panas. Tanaman yang juga dikenal dengan sebutan Jenggot Musa ini, memiliki bentuk dan warna yang sangat menarik bagi hunian Anda. Tidak sulit dalam menanam tanaman ini karena tanaman ini tidak membutuhkan media lebih atau cara yang khusus. 

Bunga Geranium (Tapak Dara)

Bunga Geranium juga dapat menjadi pilihan Anda sebagai tanaman yang anti hujan dan anti panas bagi hunian. Selain memberikan keindahan khusus bagi properti Anda, tanaman ini juga mampu memberikan manfaat lain seperti wewangian dan mencegah nyamuk berdatangan.

Baca Juga: Jangan Salah, Ini Dia Jenis-Jenis Pipa Air Beserta Fungsinya

Memiliki hunian yang indah dan menarik dapat menjadi nilai lebih bagi properti Anda. Dengan perawatan yang tepat dan letak posisi yang cocok, tanaman-tanaman ini mampu mempercantik dan memberikan manfaat lebih bagi hunian Anda. (JES) 

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo