PropertiNews.id, Tangerang – Memasuki musim penghujan seperti saat ini, berbagai
permasalahan dalam rumah kerap datang menghampiri. Seperti rumah yang bocor. Rumah
bocor merupakan masalah yang cukup merepotkan. Oleh karena itu, ada beberapa
hal yang harus diperhatikan maupun penanganan dini agar rumah Anda terhindar
dari bocor.
Kemiringan Atap
Pada saat
membangun rumah, kondisi atap sebainya dirancang dengan kemiringan 30-40
derajat. Kemiringan yang tepat merupakan salah satu cara menghindarkan air menggenang
dan kebocoran. Kurangi sambungan atap karena sambungan ini memiliki potensi
besar terjadinya bocor.
Pastikan Talang Air Tidak Tersumbat
Cek kondisi talang
air dan bersihkan dari kotoran seperti daun, atau kotoran lain yang
mengendap pada pipa talang air. Talang air yang tersumbat akan
menghambat aliran air sehingga bisa menyebabkan kebocoran.
Perhatikan Bubungan Atap
Jika terdapat
retak pada bubungan, berikan kawat kasa dan lapisi dengan cat anti air (waterproof). Jika retaknya besar,
sebaiknya Anda membobolnya terlebih dahulu, baru memplesternya kembali bagian
tersebut. Selain memperhatikan bagian yang retak, jangan lupa juga untuk
menjaga agar plafon tidak lembab. Plafon yang lembab dapat menjadi lapuk
dan roboh. Selain itu, kayu yang terpapar air karena bocoran air hujan juga
menjadi tempat paling disukai rayap. Khusus untuk atap asbes, jangan lupa
melapisi paku baut dengan karet dan dipelingkut di area pakunya. Dengan begitu
air tidak rembes melalui celah lubang paku.
Perbaiki Atap yang Rusak
Silahkan periksa
kondisi atap rumah Anda dan pastikan tidak mengalami kerusakan ataupun
pelapukan akibat usia yang dapat menyebabkan rembes. Idealnya, kondisi genteng
di atap rumah Anda berada dalam kondisi yang prima dan kokoh serta merekat
secara kuat pada rangka agar tidak mudah lepas akibat angin kencang.
Pastikan kondisi
atap rumah diperiksa secara rutin. Atap yang sudah mengalami kerusakan dapat
mengakibatkan rembes dan bocor sehingga menganggu Anda yang sedang
beristirahat.
Memangkas Pohon yang Tumbuh di Dekat Rumah
Keberadaan pohon
di dekat rumah bisa membahayakan ketika terjadi badai. Ia bisa roboh karena
tertiup angin dan menimpa rumah. Alhasil, rumah menjadi berlubang dan air hujan
akan massuk.
Baca Juga : Contoh Ide Desain Pintu Berikut Ini, Untuk Percantik Tampilan Rumah Anda
Oleh karena itu,
segera pangkas pohon yang ada di dekat rumah. Tidak perlu dipangkas secara
keseluruhan. Cukup pangkas ranting-ranting tua yang rawan patah. Cara ini juga
akan mengurangi beban pohon sehingga akarnya mampu menahan pohon untuk tidak
roboh ketika angin kencang bertiup. (ZH)