Propertinews.id,
Tangerang – Memiliki rumah dengan
taman yang sejuk dan cantik adalah idaman semua orang. Bagaimana tidak? Kesejukkan
yang datang dari tanah, dedaunan tanaman, serta air di dalam sebuah taman
memberikan kenyamanan tersedniri bagi siapapun yang bersantai di sana.
Kepadatan aktivitas yang dijalani seharian penuh terasa terlepas begitu saja
dengan bersantai dan relaksasi di taman yang sejuk.
Berbicara mengenai
taman di rumah, pernahkah Anda mendengar istilah taman zen atau zen garden? Zen
garden adalah taman dengan konsep khas jepang. Zen garden memiliki
elemen-elemen yang didomnasi oleh bebatuan, kerikil, dan beberapa tanaman yang
memiliki filosofi zen menurut budaya dan kepercayaan warga Jepang.
Seiring dengan
berkembangnya zaman, kepercayaan serta budaya tersebut juga perlahan mulai
tersebar ke seluruh penjuru dunia dan
diterapkan oleh para pecinta tanaman. Indonesia adalah salah satu negara di
Asia yang banyak menerapkan konsep zen garden, baik itu di rumah maupun di
beberapa fasiilitas atau gedung umum.
Pada dasarnya, zen
garden adalah taman kering yang disusun dengan rapih sehingga tidak terkesan
kotor dan berantakkan dnegan tanah liat atau tanah merah ynag biasanya
ditemukan di banyak taman halaman rumah. Selain mudah perawatannya, zen garden
juga memiliki daya tarik visual tersendiri bagi para penggemarnya.
Apa saja elemen yang
bisasanya digunakan di zen garden dan apa saja manfaat yang dipercaya bisa
didapatkan oleh penghuni rumah yang memiliki zen garden? Propertinews.id telah
merangkum informasinya untuk Anda. Simak ulasan lengkapnya di sini.
Elemen Penting yang Harus
Ada di Zen Garden
Elemen yang pertama
adalah air. Baik berupa kolam, air mancur, atau simbolis
di dalam taman batu yang diganti dengan pasir putih, air adalah elemen yang
harus ada di zen garden. Budaya yang terkenal di Jepang adalah memiliki kolam yang memiliki arus
berkelok-kelok.
Elemen kedua adalah batu dan pasir. Elemen ini memberikan arti seperti ikan-ikan yang sedang melompat di air
dan juga pantai atau sungai yang
mengalir.
Elemen ketiga adalah
tanaman. Terasa hampa
rasanya memilki taman tanpa tanaman. Tanaman di
zen garden adalah elemen di zen garden yang dipercaya memberikan efek relaksasi
kepada penghuninya.
Elemen terakhir yang
pasti ada di zen garden adalah tempat duduk. Budaya yang berlaku di Jepang adalah berkumpul bersama keluarga di zen garden
dengan nyaman. Itulah mengapa tempat berkumpul ini harus memiliki media yang
bisa digunakan sebagai tempat duduk untuk berkumpul bersama sambil menikmati keindahan taman zen.
Manfaat Zen Garden
Menurut Budaya Jepang
Manfaat yang pertama
adalah relaksasi. Beberap asimbolisme seperti air dengan pasir, pasir dengan pantai, batu dengan
ikan, dan arus yang berkelok-kelok adalah bentuk dari media meditasi dengan
makna kehidupan untuk meikmati proses tanpa mengutamakan hasil.
Manfaat kedua adalah
fleksibilitas. Ya, zen garden sangat fleksibel untuk
dibangun atau dibuat di rumah. Lahan sempit yang terbatas juga bisa
dimanfaatkan menjadi zen garden dengan simbolisme yang optimal di masing-masing
elemennya. Sehingga Anda juga bisa mendapatkan estetika yang indah dari taman
zen yang terbatas.
Memiliki zen
gardendi rumah Anda pasti menyenangkan bukan? Aanda bisa melakukan meditasi dan relaksasi setiap hari di lingkungan ala Jepang dengan simbolisme yang memberikan rasa
optimisme tersendiri bagi Anda untuk memulai hari. Tertarik untuk membuat zen
garden Anda sendiri? (GYS)