Sinar Mas Land dan Mitbana Garap Proyek TOD Senilai Rp2 T di BSD

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pengembang properti Sinarmas Land Limited melalui anak perusahaannya PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSD) melakukan kerja sama dengan Mitbana perusahaan konsorsium milik Mitsubishi Corporation dan Surbana Jurong untuk menggarap proyek Transit Oriented Development (TOD) senilai 200 juta Dolar Singapura atau setara Rp2 triliun di BSD City, tepatnya di kawasan Intermoda yang merupakan township terbesar milik Sinar Mas Land.

Dalam kerja sama ini, kedua perusahaan akan mengembangkan sebuah proyek smart mixed-use untuk mendukung fasilitas-fasilitas yang sudah dibangun oleh Sinar Mas Land.

Konstruksi TOD Intermoda yang baru akan terbagi dalam beberapa tahap mulai dari tahun 2022 dengan total pengembangan Rp2 triliun, ke depannya kedua perusahaan akan mentransformasi lahan seluas 100 hektar di BSD City menjadi proyek TOD dengan isi apartemen, area komersial, pusat gaya hidup, dan ragam moda transportasi publik.

“Mitbana bersemangat untuk bekerja sama dengan Sinar Mas Land dalam membangun proyek yang siap memenuhi kebutuhan BSD City dan menyediakan aksesibilitas yang lebih baik di masa depan”, kata Gareth Wong, Chief Executive Officer (CEO) Mitbana.

Gareth menambahkan, pihaknya melihat adanya potensi di kawasan Intermoda dan akan mengangkat fiturnya yang spesial karena terhubung langsung dengan stasiun kereta listrik dan terminal bus yang telah beroperasi dengan baik.

Adapun salah satu keunggulan TOD Intermoda adalah koneksi langsung ke Stasiun Cisauk mengingat keberadaannya tepat berada di jalur kereta listrik Commuter Line sehingga warga dapat menuju Stasiun Sudirman di pusat kota Jakarta hanya dalam waktu kurang dari satu jam. (ZH)

 

 

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo