Rumah Sakit Khusus Pasien Corona di Galang Ditargetkan Selesai Akhir Maret 2020

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pemerintah saat ini tengah membangun rumah sakit khusus pasien yang terinfeksi penyakit menular seperti Virus Corona di Pulau Galang, Kepulauan Riau. Presiden Joko Widodo memberi instruksi untuk menyelesaikan pembangunan rumah sakit itu hingga akhir Maret 2020.

Seperti yang diketahui, Virus Corona (Covid-19) ini telah menyebar ke Indonesia. Hingga berita ini dirilis, 19 orang Warga Negara Indonesia (WNI) telah terjangkit virus yang menganggu sistem pernafasan ini.

“Berarti tidak hanya bangunan untuk observasi/penampungan/karantina (termasuk isolasi) saja, tetapi juga pendukungnya, seperti rumah dokter/perawat, dapur umum, gudang, laundry, dan lain-lain. Sekarang sudah mulai land clearing, pasokan listrik dari PLN juga akan segera kita sambungkan” kata Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono.

Untuk tahap pertama, akan dirancang dua bangunan dalam dua lantai fasilitas kesehatan ini mencakup ruang observasi dan isolasi. Rinciannya, ruang observasi sebanyak 230 kamar, di mana satu kamar berkapasitas 8-10 orang (tempat tidur). Sementara ruang isolasi terdiri dari dua bagian yakni isolasi Intensive Care Unit (ICU) sebanyak 20 kamar, dan non-ICU sebanyak 30 kamar.

Baca Juga : Hotel Pasien Diduga Terinfeksi Virus Corona di China Runtuh, 10 Orang Dilaporkan Tewas

Sementara Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyebut, pembuatan rumah sakit di Pulau Galang ini adalah operasi kemanusiaan. Pulau Galang adalah salah satu tempat ideal untuk dibangun rumah sakit khusus tersebut terutama untuk fasilitasi observasi dan isolasi.

“Tempatnya sangat ideal karena berada di tengah hutan. Jarak dengan penduduk kurang lebih 2-3 kilometer. Kalau ada pasien yang harus dikirim dari luar negeri maupun dari wilayah Indonesia kapanpun bisa sampai di tempat ini, karena Pulau Galang memiliki bandara yang bisa didarati oleh pesawat kecil maupun pesawat berbadan lebar” kata Hadi.

Hadi juga memberikan perintah kepada seluruh jajaran TNI-Polri agar segera melaksanakan kegiatan pengamanan, baik di jalur menuju Pulau Galang maupun pengamanan di wilayah yang akan dibangun rumah sakit. Dengan begitu, target pembangunan akan tercapai dan fasilitas akan segera tersedia. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo