PUPR Dorong Pelaksanaan Program BSPS untuk Minimalisir 12.439 unit RTLH di Tanah Datar Sumbar

image

PropertiNews.id, Tangerang – Sebagai dukungan untuk meminimalisir adanya rumah tak layak huni (RTLH) di Indonesia, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus meluncurkan berbagai macam program. Kali ini melalui program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), Kementerian PUPR berupaya untuk mengurangi jumlah RTLH di Tanah Datar Sumatera Barat yang saat ini masih ada 12.439 unit yang tersebar di 14 kecamatan dan 75 nagari.

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid mengatakan, pemerintah akan berupaya mendorong pelaksanaan Program BSPS agar masyarakat ikut terlibat dalam meningkatkan kualitas rumah yang dimilikinya.

“Program BSPS atau yang lebih dikenal dengan istilah bedah rumah ini merupakan program perumahan yang diminati karena memang sangat bermanfaat bagi masyarakat”, kata Khalawi.

Khalawi meminta kepada pemda untuk mengajukan usulan program bedah rumah atau BSPS ini melalui aplikasi Sibaru. Aplikasi ini adalah untuk menyediakan sistem informasi bantuan perumahan, dan berfungsi untuk mengelola program bantuan perumahan mulai dari progres pengusulan, pembangunan, hingga pemanfaatan.

Sementara Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (P2P) Sumatera III Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Zubaidi mengatakan, pada tahun 2020 lalu, Kabupaten Tanah Datar mendapatkan bantuan Program BSPS untuk peningkatan kualitas RTLH sebanyak 25 unit.

“Tahun ini kami juga sudah menerima usulan dari Pemerintah Kabupaten Tanah Datar dan akan ditindaklanjuti untuk menjadi bahan pertimbangan dalam penyusunan program tahun 2022 mendatang”, kata Zubaidi.

Ia menambahkan, program BSPS selain untuk meningkatkan kualitas RTLH untuk menjadi hunian yang layak, juga meningkatkan taraf kesejahteraan masyarakat. (ZH)

 

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo