PT PP Fokus Kembangkan Kawasan Bekasi Melalui Grand Kamala Lagoon

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pengembang property ternama di Indonesia, PT PP Properti Tbk saat ini tengah focus mengembangkan kawasan Bekasi melalui Grand Kamala Lagoon (GKL). Adapun konsep yang ditarpkan oleh Grand Kamala Lagoon adalah Floating City. Kawasan ini berada di dekat pintu tol Bekasi Barat yang menghubungkan Kota Bekasi dengan DKI Jakarta.

Direktur Utama PT PP Properti Tbk Sinurlinda Gustina mengatakan, fase pertama yang dikembangkan saat ini adalah lifestyle mall yang terintegrasi dengan 2 Residence yang telah dihuni yaitu Emerald Tower North & South, Barclay North & South sehingga total 4 Tower yang telah dihuni. Sedangkan pembangunan yang berjalan saat ini adalah Isabella Tower yang akan siap huni tahun 2021, sedangkan Victoria Tower dan Vertue Tower masih terus dalam tahap pembangunan.

“Lifestyle Mall Lagoon Avenue Bekasi telah beroperasi memiliki Anchor tenants antara lain Hero Supermarket, CGV Cinema, Ace Hardware dan berbagai macam Food Beverages Outlet seperti Imperial Kitchen, KFC, Starbucks, Excelso dan masih banyak lagi” kata Linda.

Saat ini PP Properti memiliki 2 proyek “mixed use” dan 12 proyek hunian serta satu bussines park di Kawasan Bandara Kertajati – Majalengka. Dari 12 lokasi proyek hunian dalam tahun 2020 ini, aka nada tujuh tower yang akan serah terima ke konsumen yang berlokasi di Depok, Serpong, Surabaya, Malang dan Semarang.

Sebagai informasi, Grand Kamala Lagoon ini berada di atas lahan seluas 28 hektare, dan merupakan Kawasan Mixed Use pertama produk PP Properti. Grand Kamala Lagoon dirancang sebagai icon baru Kota Bekasi yang di design oleh konsultan Perencana Kawasan Internasional ternama dari Amerika Serikat yaitu Development Design Group (DDG). (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo