PropertiNews.id, Tangerang – Sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk memberikan hunian nyaman, berkualitas dan terjangkau, PT Jaya Real Property (JRP) Tbk meluncurkan Tower C Apartemen Emerald Bintaro pada Selasa (2/11).
Tower terbaru ini diharapkan mampu mengulang keberhasilan tower – tower sebelumnya yang sudah terjual 100% dalam periode waktu yang singkat, dan telah diserahterimakan tepat waktu kepada konsumen.
Peluncuran Tower C ini disambut antusias konsumen, 30 persen dari total unit yang dipasarkan terjual sebelum produk ini diluncurkan. Pengembangan area Apartemen Emerald Bintaro dipersiapkan dengan baik agar bisa membantu para penghuninya lebih mudah lagi untuk melakukan segala kegiatannya dan membantu penghuninya untuk bisa hidup sehat.
Manager Unit Apartemen Emerald Bintaro, Tony Prasetyo mengatakan, pengembang telah menyiapkan tata ruang terbaru di Tower C, di mana terdapat tipe hunian dengan sisi bukaan lebih lebar sehingga setiap kamar tidur memiliki jendela dengan tata ruang yang lebih lega.
“Penghuni bisa merasakan pemanfaatan ruangan yang lebih optimal dimana area living room yang menyatu dengan area makan, dapur, dan terkoneksi dengan area balkon” kata Tony.
Tower C Apartemen Emerald Bintaro didukung oleh taman teduh seluas 4.300 meter persegi yang sejuk dan ramah untuk seluruh lapisan usia, kolam renang, mini market, laundry dan gedung parkir.
Adapun lokasi dari apartemen ini ialah di Kota Mandiri Bintaro Jaya yang menjadikannya sebagai hunian ideal untuk mereka yang cermat memilih hunian.
Sebanyak 598 unit Tower C Apartemen Emerald Bintaro dilengkapi dengan fasilitas yang siap menjamin keamanan setiap penghuni selama 24 jam, lengkap dengan CCTV dan kartu akses penghuni.
Kemudahan penghuni beraktivitas terjamin dengan shuttle bus gratis menuju stasiun intermodal dan pusat bisnis. Kesehatan juga diperhatikan dengan desediakannya Taman Teduh dan fasilitas olahraga yang hadir untuk mendukung hidup sehat konsumen. (ZH)