PropertiNews.id, Tangerang - Selama ini wilayah yang menjadi pusat kawasan bisnis atau biasa disebut CBD adalah wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan. Tidak mengherankan memang, karena lokasi yang strategis, didukung dengan infrastruktur yang mumpuni, fasilitas lengkap, jumlah pemukiman yang memadai, membuat dua area ini memiliki daya tarik lebih besar dibandingkan area lain di Jakarta.
Dirilis oleh salah satu situs property listing Indonesia, Jakarta Selatan menempati posisi pertama dari 10 besar area yang paling banyak diburu para pencari properti di Pulau Jawa. Sementara Tangerang Selatan justru menempati posisi ke-10, mengalahkan Jakarta Pusat dan Jakarta Utara yang bahkan tidak masuk ke dalam daftar.
Jakarta Timur menjadi salah satu area yang juga diincar oleh para pencari properti karena pasokan pemukiman melimpah namun permintaan masih sedikit, sehingga harga properti masih cukup terjangkau dibandingkan area Jakarta lainnya.
Pasokan apartemen di area Jakarta Timur pun merupakan yang terkecil atau paling sedikit dibandingkan area Jakarta lainnya, sehingga masih memungkinkan bagi para pengembang untuk berinvestasi disini. Jakarta Timur bisa jadi alternatif bagi para pencari properti yang bekerja di area Jakarta Selatan namun kesulitan mencari hunian dengan harga terjangkau.