Pemerintah Singapura Resmi Tutup Sementara 70 Mesjid di Negaranya untuk Cegah Corona

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pemerintah Singapura resmi menutup 70 masjid di negaranya untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona atau COVID-19. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Urusan Muslim Singapura, Masagos Zulkifli.

“Masjid-masjid di Singapura akan ditutup setidaknya lima hari sejak Jumat (13 Maret 2020) untuk disinfeksi menyeluruh, dan shalat Jumat pekan ini dibatalkan” kata Masagos saat konfrensi pers di Singapura.

Masagos menambahkan, semua kegiatan masjid seperti kelas, ceramah dan taman kanak-kanak berbasis masjid akan dibatalkan selama 14 hari dari Jumat hingga 27 Maret 2020.

Sebelumnya, dua warga Singapura dilaporkan terinfeksi virus Corona setelah menghadiri pertemuan keagamaan massal di Selangor, Malaysia.

Melansir The Straits Times, sudah ada 4 masjid yang melakukan penutupan yakni Jamae Chulia di South Bridge Road, Al Muttaqin di Ang Mo Kio, Hajjah Fatimah di Beach Road, dan Kassim di Changi Road.

Masagos juga menambahkan, keempat masjid tersebut merupakan masjid yang dikunjungi oleh pasien terinfeksi virus Corona, sekembalinya dari pertemuan di Selangor.

Baca Juga : PUPR Pastikan Groundbreaking Ibu Kota Baru Dilakukan Oktober 2020

Komite Fatwa telah mengeluarkan sebuah keputusan tentang diizinkannya menutup masjid dan menunda shalat Jumat di mana kebutuhan demi kepentingan kesehatan dan keselamatan masyarakat. Posisi ini mirip dengan yang diadopsi oleh banyak badan fatwa internasional sehubungan dengan Corona.

Selama masa penutupan masjid, umat Islam di Singapura dapat melaksanakan sholat Dzuhur sebagai ganti sholat Jumat. Sedangkan khotbah akan disediakan salinan teks yang dapat diakses secara online. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo