Propertinews.id, Tangerang – Pergerakan IHSG mengalami perbaikan setelah COVID-19
sempat menekannya. IHSG mengalami rebounding
93,89 poin atau 1,98 persen ke posisi 4.847,51 pada penutupan perdagangan hari
selasa lalu. Pergerakan positif ini dipicu oleh sentimen positif pelonggaran
Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diwacanakan oleh pemerintah.
Sukarno Alatas
analis Oso Sekuritas menilai PT. Lippo Karawaci Tbk (LPKR) akan memiliki
kinerja positif pada bisnis inti properti mereka. Animo bisnis di sektor
properti memang cukup baik. Meskipun sempat terjadi penurunan penjualan namun
sentimen positif dengan banyaknya proyek yang kembali berjalan akan membuat
sektor ini kembali berjalan.
Sementara di
sisi lain, penurunan suku bungan dan insentif lain akan membantu mendongkrak
kembali kinerja sektor properti. LPKR dinilai memiliki recurring income
yang besar sehingga penambahan insentif dan penurunan suku bungan akan sangat
membantu emiten ini dalam mengembalikan kinerja saham yang sempat turun.
Namun, Sukarno
Alatas juga mengingatkan bahwa kondisi rebound ini hanya bersifat
sementara. Pergerakan positif IHSG yang terjadi hari ini hanya merespon
pelonggaran PSBB. Pasar merespon positif dengan wacana pemberlakuan New Normal
dan animo positif akan berjalannya kembali roda perekonomian yang sempat
terhenti selama pandemi COVID-19.
Baca juga: Digital Marketing untuk Menyiasati Terbatasnya Akses Lapangan
Oleh karena
itu, pergerakan positif sejumlah emiten properti masih harus dipahami secara
komprehensif mengingat situasi sekarang masih belum pasti. Pekerjaan besar
masih menunggu pemerintah untuk memperbaiki kerusakan yang ditimbulkan oleh
pandemi COVID-19.
Emiten properti
memang sempat mengalami tekanan, namun dengan terus tumbuhnya sektor ini di
tengah krisis menunjukan bahwa sektor properti masih menjadi sektor yang paling
menguntungkan. Investasi properti juga merupakan salah satu instrumen paling
aman jika dibandingkan dengan instrumen investasi lainnya.
Ditambah dengan
masih kuatnya mindset masyarakat yang lebih senang mengamankan dananya pada
aset-aset fisik properti. Selain itu, sektor properti untuk hunian juga
mengalami kemajuan yang signifikan. Pada saat pandemi berlangsung seperti
sekarang ini, sejumlah properti hunian malah mengalami kenaikan yang cukup
signifikan berkisar antara 4 hingga 12 persen. Hal ini tentu menunjukan masih
perkasanya sektor properti saat ini. (ADR).