Pameran Properti IIPEX 2019 Siap Digelar di Empat Kota

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pasar properti tanah air mulai menunjukkan sinyal pemulihan pasca perekonomian yang mampu menembus angka 5,17 persen selama 2018. Membaiknya faktor ekonomi di lalu, diharapkan mampu menggenjot pertumbuhan sektor properti pada paruh kedua ini. Optimisme industri properti tanah air sudah mulai bangkit. Menyusul digelarnya Indonesia International Property Expo (IIPEX) 2019. Pameran properti terbesar dan pertama di Indonesia ini akan diadakan serentak di empat kota yakni Jakarta, Bali, Medan, dan Surabaya.

Untuk di Jakarta, pameran akan digelar mulai 21 – 29 September 2019 di Hall A, Jakarta Convention Center (JCC). Diselenggarakan selama 9 hari, IIPEX 2019 tidak hanya diramaikan oleh kehadiran ratusan developer lokal, melainkan juga developer asing dengan berbagai pilihan properti mancanegara.

Baca Juga : Tips Agar Launching Properti Lancar

Sementara di tiga kota lainnya, pameran akan berlangsung pada 25 – 29 September 2019. Penyelenggaraan ajang ini diharapkan mampu menjadi sarana tepat bagi masyarakat yang berencana membeli properti untuk ditinggali maupun sebagai ruang investasi.

Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh mengatakan, IIPEX 2019 diselenggarakan atas kolaborasi bersama dengan Real Estat Indonesia (REI) dan Rumah.com. Kerja sama ini memungkinkan terjadinya transaksi dari konsumen luar kota yang tidak sempat menghadiri pameran IIPEX Jakarta.

“Demikian pula sebaliknya, konsumen Jakarta bisa membeli properti dari IIPEX Surabaya, Bali, Medan. Lebih dari 200 pengembang dengan total lebih 1.000 proyek hunian ikut andil dalam pameran ini”. Kata Hendra.

Dalam pameran ini juga akan dihadiri oleh developer properti yang berbasis TOD (Transit Oriented Development) dengan beragam program menarik seperti DP 0%, cashback, cicilan dan lainnya.

Baca Juga : Tips Membeli Rumah Impian dengan Dana Pas-Pasan

Developer kawakan juga akan hadir menjadi peserta pameran diantaranya PT Jaya Real Properti, Ciputra Development, Perum Perumnas, Gapura Prima, Metland, Jababeka Pollux Properties Indonesia, Wika Realty, Swan City, hingga PP Properti.

Ada yang beda di pameran kali ini, booth FastKey sebagai bagian dari Rumah.Com akan membantu konsumen melihat dan membeli properti di luar Jakarta secara detail. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo