Minim Lahan, Penyebab Kemacetan di Jakarta

image

PropertiNews.id, Tangerang - Kemacetan di ibu kota Jakarta saat ini sudah sangat parah atau bisa dikategorikan sudah tahap darurat. Hal ini disebabkan meningkatnya jumlah kendaraan yang beroperasi di Jakarta, serta parkir liar di pinggir-pinggir jalan besar. Oleh karena itu, ini akan menjadi “PR” bagi gubernur terpilih di 2017 nantinya.

Kemacetan yang akibat parkir liar terjadi karena keterbatasan lahan parkir. Untuk saat ini, ketersediaan lahan parkir semakin menipis. Menurut Direktur Eksekutif Indonesia Property Watch, kebutuhan lahan parkir warga bisa diatur berdasarkan kesepakatan antara pengembang dengan pemerintah Pemprov DKI Jakarta untuk mensyaratkan penyediaan hunian vertikal.

Menurutnya, mekanisme persiapan lahan bagi warga kalangan menengah ke bawah bisa disepakati bersama agar 20%lahan pengembang disiapkan untuk fasilitas umum bagi masyarakat Jakarta. Karena pasokan lahan bagi semua kalangan sangat diperlukan untuk saat ini dan kedepannya.

Dan untuk permasalahan izin, Pemprov DKI Jakarta akan memberikan kemudahan perihal perizinan jika pengembang setuju untuk mengalokasikan 20% dari total lahannya untuk fasiltas umum dan kepentingan masyarakat. 

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo