Meikarta Lakukan Serah Terima 567 Unit Apartemen untuk Tower Northview 53022

image

PropertiNews.id, Tangerang – PT Lippo Cikarang Tbk. telah menyelesaikan pembangunan Meikarta. Megaproyek properti yang mulai dibangun pada tahun 2017 tersebut, sudah melakukan serah terima 567 unit apartemen di tower Northview 53022 District 1 kepada calon penghuninya. Penyerahan sudah dimulai sejak akhir bulan Maret kemarin.

Head of Property Sales Administration & Service Indra Azwar mengatakan, serah terima unit apartemen ini dilakukan secara bertahap dengan sekitar 8-10 orang diundang setiap harinya, dan dilakukan secara personal. Hal ini mengingat karena adanya anjuran sosial distancing dari pemerintah.

“Kami sudah siapkan infrastrukturnya semua dan konsumen bisa langsung dapat merasakan hasil investasi mereka. Dikarenakan kondisi self distance seperti ini, kami tidak mengadakan acara, hanya serah terima personal satu per satu dalam tiap jamnya, sampai semua serah terima dengan total 567 unit untuk tower Northview ini” kata Indra.

Indra melanjutkan, untuk menara atau tower lain saat ini sedang tahap penyelesaian dan serah terima dengan total 28 menara akan dilaksanakan bertahap setiap bulannya dengan target selesai pada tahun ini.

Sementara itu, Chief Marketing Officer Meikarta Lilies Surjono dalam ketengan tertulis mengatakan, serah terima ini menjadi bukti nyata dari komitmen Meikarta kepada konsumen.

“Proyek Meikarta terus berjalan, dan sampai saat ini kami telah memberikan unit apartemen kepada calon penghuni Meikarta” kata Lilies.

Baca Juga : PUPR: MBR Dengan Gaji Rp8 Juta/Bulan, Bisa Terima KPR Subsidi

Tak hanya itu, Meikarta juga memberikan bonus-bonus menarik untuk konsumen yang ingin langsung tinggal, untuk mempermudah pengisian langsung unit atau yang ingin menyewakan unit apartemennya.

Adapun bonus yang diberikan seperti Move in Internet Package, Rental Partners, Move In Furniture Package yang bekerja sama dengan JYSK, Atria, Vivere, Idemu dan Rupa2 Informa untuk memberikan paket furniture dengan harga yang spesial. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo