PropertiNews.id, Tangerang – PT Mahardhika Popertindo bersama dengan PT Bank
Tabungan Negara Tbk (BTN) menggelar promo Kredit Pemilikan Apertemen (KPA)
bertajuk Smart Living untuk pembelian
unit The Oak Tower Apartemen Gading Icon. Bank BTN terus memacu penyaluran
kredit pemilikan rumah (KPR) atau KPA.
Mahardhika
Propertindo merupakan konsorsium Kalindo Land dan Duta Putra Land. BTN dan
pengembang ini telah meneken Perjanjian Kerjasama (PKS) program tersebut akhir
pekan lalu.
Executive Vice President Non Subsidize Mortgage
& Personal Lending Division (NSLD)
Bank BTN Suryanti Agustinar mengatakan, Smart
Living atau hunian pintar merupakan skeman KPA yang benar – benar
memudahkan dan meringankan masyarakat untuk segera memiliki hunan impian.
“Selain bunga
angsuran cukup rendah, hanya 3 persen fixed
satu tahun, program ini menawarkan fasilitas bebas biaya provisi,
administrasi, appraisal, asuransi
jiwa dan kebakaran serta IPL selama 12 bulan. Keuntungan lain, masyarakat yang
melakukan akad KPA saat ini hingga 31 Oktober 2020 juga berhak mendapatkan
unit-unit apartemen Gading Icon dengan fully
furnish” kata Suryanti.
Baca Juga: Pembangunan Perumahan Berkonsep TOD Didukung oleh Kementerian PUPR
Ia menambahkan,
kerjasama seperti ini akan terus dilakukan sebagai salah satu upaya dalam
mendongkrak penyaluran kredit di tengah kelesuan pasar akibat pandemi Covid-19.
Program Smart Living juga merupakan upaya untuk mengunggah masyarakat tentang
pentingnya berinvestasi sejak dini.
Untuk mendorong
penyaluran KPR, BTN sudah memiki aplikasi BTN Properti yang dapat diakses
melalui handphone pintar atau website Bank BTN. Aplikasi ini memiliki banyak
fitur yang memudahkan setiap penggunanya, seperti simulasi angsuran, tracking berkas, pembayaran booking fee, hingga kemudahan untuk
pengajuan kredit secara berkala. (ZH)