PropertiNews.id,
Tangerang - Perum
Perumnas sedang bersiap-siap untuk membangun perumahan atau hunian di atas pasar. Hal ini dibuat
mengingat lahan tanah yang digunakan untuk membangun sebuah bangunan sudah
terbatas. Rencana ini akan mulai direalisasikan tahun 2020. Namun proses perizinan
sedang dilakukan.
Baca
Juga : Sidang Bersama DPD – DPR, Jokowi Belum Umumkan Lokasi Pasti Ibu Kota
Baru
Direktur
Utama Perumnas, Bambang Tri Wibowo mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan
BUMD pengelola pasar untuk membangun hunian tersebut. Konsep ini juga sudah
diberlakukan di Negara Hongkong yang menghadapi keterbatasan dan mahalnya harga lahan.
“Semakin
lama tanah semakin mahal dan rumah semakin dibutuhkan. Karenanya, kami akan
bekerjasama dengan PD Pasar. Kami sedang merintis dan insyaallah akan mulai
pembangunan hunian di atas pasar” kata Bambang.
Target
utama dari pembangunan hunian di atas pasar ini adalah para pedagang
yang berjualan di pasar tersebut. Hingga saat ini Bambang masih merahasiakan
lokasi tepat dari pembangunan yang akan dilaksanakan tersebut. Rincian besaran
unit dan pasar mana yang akan jadi lokasi pembangunan juga masih belum
dikonfirmasikan.
“Jadi
nanti akan seperti di Hongkong. Di bawahnya ada pasar dan di atasnya ada hunian
yang dihuni oleh yang punya unit pasar. Sehingga gampang, kalau capek tinggal
naik ke atas untuk beristirahat dan toko ditutup. Kalau sudah cukup istirahat
bisa turun lagi untuk buka toko” tambah Bambang.
Perumnas
juga berencana untuk merevitalisasi rumah susun yang lama untuk
menyiasati harga tanah yang mahal.
Hal ini sudah mulai dilakukan pihaknya di Medan dan akan segera merevitalisasi
rumah susun yang di Jakarta. (ZH)