Kementerian PUPR Bangun Rusun Khusus PNS Kemenkeu di Papua Senilai Rp25,5 Miliar

image

PropertiNews.id, Tangerang – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan, mulai melakukan kegiatan pembangunan rumah susun negara (Rusunara) untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) di Provinsi Papua. 

Pembangunan Rusunara ini merupakan bentuk kolaborasi antara Kemenkeu dan Kementerian PUPR. Adapun anggaran yang digunakan untuk pembangunan Rusunara ini adalah sekitar Rp25,5 miliar. 

“Kita akan melakukan ground breaking atau permulaan dari program pembangunan hunian bagi pegawai Kemenkeu di Jayapura ini. Saya berharap Rusunara ini bisa menyamankan fasilitas yang diperoleh pegawai saat menjalankan tugas. Dengan demikian, tidak ada yang merasa kalau ditugaskan di suatu daerah itu dianggap hukuman” kata Sri Mulyani, Menteri Keuangan. 

Sementara Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid mengatakan, pembangunan rusun ASN Kementerian Keuangan Provinsi Papua ini direncanakan dibangun pada tahun 2022 mendatang. Adapun spesifikasi rusun ini dibangun satu twin block setinggi tiga lantai dengan unit hunian tipe 36. 

Jumlah huniannya terdiri dari 44 unit dengan total kapasitas daya tampung sebanyak 176 orang. Selain bantuan berupa pembangunan fisik bangunan beserta utilitasnya, Kementerian PUPR akan memberikan fasilitas pendukung bangunan berupa meubelair yang terdiri dari tempat tidur susun dan lemari pakaian, serta meja kursi makan. 

Rusunara tersebut nantinya akan dilengkapi dengan penyambung listrik dan sarana air bersih serta Prasarana Sarana dan Utilitas (PSU) sehingga bangunan ini siap untuk dimanfaatkan.

Lebih lanjut Khalawi menambahkan, pemenuhan hak dasar rakyat terhadap tempat tinggal dituangkan dalam UUD 1945 bahwa setiap orang berhak untuk bertempat tinggal dan mendapatkan lingkungan hidup yang baik. Hal tersebut diharapkan dapat membentuk pondasi bangsa yang kokoh. 

Sebagai informasi, Rusunara ini ditargetkan rampung dalam jangka waktu satu tahun dengan tinggi tiga lantai. Bangunan ini juga direncanakan akan dilengkapi fasilitas sekelas Wisma Atlet Jakarta, sehingga diharapkan mampu memberikan kenyamanan bagi penghuninya. (ZH)      

   

  

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo