Indonesia Promosikan Program 100-0-100 di PrepCom3

image

PropertiNews.id, Tangerang - Terpilihnya Indonesia menjadi tuan rumah acara bertaraf internasional seperti PrepCom3 menjadi suatu peluang emas untuk mencari dukungan dari dunia internasional. Kesempatan ini tidak disia-siakan begitu saja oleh pemerintah Indonesia. Program yang saat ini sedang dijalankan oleh Kementerian PUPR adalah Program 100-0-100.

Apa itu Program 100-0-100?
Program ini merupakan bagian dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 3 tahun 2014-2019. Program 100-0-100 menargetkan ketersediaan air minum 100%, kawasan kumuh menjadi 0%, dan fasilitas sanitasi dan drainase di seluruh Indonesia menjadi 100%.

Rencananya pemerintah ingin Program 100-0-100 masuk ke dalam Zero Draft Habitat III yang disusun saat acara PrepCom3 Senin (25/7) mendatang. Mengingat Habitat III merupakan ajang pertemuan tingkat internasional yang melibatkan peserta dari seluruh Negara yang tergabung dalam PBB, diharapkan dapat mengangkat isu nasional menjadi isu global (Baca juga: Surabaya jadi Tuan Rumah PrepCom3 Konferensi PBB).

Sampai dengan kemarin, sudah ada 289 delegasi yang terdaftar dari 193 negara partisipan yang mengikuti PrepCom 3. Suksesnya acara dapat mempengaruhi posisi Indonesia di mata dunia dalam penyelenggaraan acara-acara bertaraf Internasional di masa mendatang.

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo