IKEA Resmi Beroperasi, Jakarta Garden City Tambah Fasilitas Komersial

image

PropertiNews.id, Tangerang – IKEA Indonesia secara resmi mengoperasikan toko keempatnya di Indonesia tepatnya di township Jakarta Garden City (JGC), Jakarta Tmur. Hadirnya IKEA ini membuat Jakarta Garden City menambah fasilitas komersial di kawasannya.

President Director PT Rumah Mebel Nusantara (IKEA Indonesia) Patrik Lindvall mengatakan, melalui toko ini, perusahaan asal Swedia yang berdiri sejak 1943 ini ingin hadir lebih dekat untuk menyediakan solusi furniture rumah tangga yang berkualitas, terjangkau dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat masa kini.

“Toko IKEA Jakarta Garden City merupakan salah satu langkah kami menuju komitmen untuk menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang. Kini kami hadir semakin dekat dengan masyarakat Jakarta Timur dan sekitarnya” kata Patrik.

Adapun IKEA Jakarta Garden City memiliki 54 room set, beberapa di antaranya mengusung konsep green room setting yang dapat diaplikasikan oleh mereka yang peduli dengan lingkungan dengan senantiasa mengikuti gaya hidup berkelanjutan. 

Pembukaan IKEA JGC dihadiri oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Indonesia Teten Masduki, Wali Kota Kota Administrasi Jakarta Timur Muhammad Anwar, Duta Besar Swedia untuk Indonesia Marina Berg, dan jajaran manajemen PT Modernland Realty Tbk yang mengembangkan JGC melalui PT Mitra Sindo Sukses.

Pada kesempatan yang sama, Director Marketing Urban Development PT Modernland Realty Tbk Helen Hamzah mengatakan, dengan kehadiran IKEA Jakarta Garden City akan melengkapi beberapa fasilitas warga yang telah ada sebelumnya. Beragam fasilitas penunjang kehidupan dan gaya hidup telah tersedia di Jakarta Garden City. Mulai dari pusat perbelanjaan, kesehatan, sekolah, pasar modern, SPBU Shell, area komersial hingga fasilitas kulliner yang dikembangkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan penghuni maupun masyarakat yang berada di sekitar kawasan Jakarta Timur. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo