PropertiNews.id, Tangerang – Bank Indonesia mengeluarkan hasil Survei Harga
Properti Residensial Primer Indonesia Kuartal I/2020. Hasilnya, penjualan
properti residensial pada kuartal ini merosot hingga 43,19 persen (yoy), jauh
lebih rendah dari kuartal sebelumnya yang tumbuh terbatas sebesar 1,19 persen
(yoy). Harga properti secara tahunan pun semakin melambat.
Survei mencatat
bahwa selama tiga bulan pertama, penjualan rumah mengalami konstraksi -30,52
persen (qtq), lebih dalam dari kontraksi pada kuartal sebelumnya -16,33 persen
(qtq) maupun pada kuartal I/2019 sebesar 23,77 persen.
Untuk Indeks
Harga Properti Residensial (IHPR) juga tercatat sebesar 1,68 persen (yoy),
lebih rendah dibandingkan 1,77 persen (yoy) pada triwulan IV/2019 dan 2,06
persen pada periode yang sama.
Perlambatan IHPR
ini terjadi pada rumah tipe menengah dan besar yang tercatat tumber sebesar
1,36 persen dan 0,89 persen, melambat dari 1,44 persen dan 1,03 persen pada
triwulan sebelumnya.
“Penjualan
properti residensial pada kuartal I/2020 menurun signifikan. Hasil survei
mengindikasikan penjualan properti residensial mengalami konstraksi yang cukup
dalam. Perlambatan IHPR diperkirakan akan berlanjut pada triwulan II/2020
dengan tumbuh sebesar 1,56 persen (yoy)” kata Direktur Eksekutif Departemen
Komunikasi Bank Indonesia Onny Widjanarko dalam keterangan tertulis.
Berdasarkan
suveri BI, faktor utama penyebab pertumbuhan penjualan properti residensial
masih terhambat adalah karna suku bunga Kredit Pemilikan Rumah (KPR) yang
dirasa masih cukup tinggi.
Baca Juga : Grup Portal Properti EMPG Resmi Mengakuisisi Lamudi Global
Meskipun pada
data laporan bulanan bank umum per Maret 2020, pada kuartal I/2020 rata-rata
suku bunga KPR tercatat sebesar 8,92 persen, atau lebih rendah dari kuartal
sebelumnya yakni sebesar 9,12 persen.
Mayoritas
konsumen saat ini juga masih mengandalkan pembiayaan perbankan dalam membeli
properti residensial. Persentasi jumlah konsumen yang menggunakan fasilitas KPR
bahkan mencapai 74,73 persen dalam pembelian properti residensial. (ZH)