PropertiNews.id, Tangerang – Saat ini, pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan
Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah membangun Jembatan Kabel Pulau Balang,
sebagai pendukung Ibu Kota Negara (IKN) baru. Hingga saat ini progres
pembangunan sudah mencapai 76,58 persen dan ditargetkan akan selesai lebih
cepat yakni pada akhir 2020 mendatang.
Jembatan ini
akan terbentang dengan panjang 804 meter dek utama dan 167 meter dek pendekat.
Adapun kontraktor yang membangun jembatan ini adalah PT Hutama Karya (Persero)
dan melakukan Kerja Sama Operasi (KSO) dengan PT Adhi Karya (Persero) Tbk.
Kepala Proyek Jembatan Pulau Balang Dhono
Nugroho mengatakan, cukup sulit untuk mencapai target di tengah pandemi COVID-19 ini. Hanya saja,
Dhono memastikan jembatan yang akan menghubungkan Balikpapan dengan Penajam
Paser Utara ini tetap bisa diselesaikan pada akhir 2020.
“Saat ini kami di proyek tetap bekerja
dengan menerapkan protokol pembatasan penyebaran COVID-19 secara ketat sesuai
aturan pemerintah dan perusahaan. Harapannya pembangunan tetap bisa terus
berprogres meski sedikit terhambat” kata Dhono.
Ia juga menambahkan, status lahan yang
belum bebas juga berdampak pada kelancaran pekerjaan di lapangan. Meskipun
begitu, Dhono mengaku sudah bekerja sama yang baik dan melakukan koordinasi bersama
para pemangku kepentingan dalam proyek sehingga permasalahan yang muncul pada
akhirnya dapat diselesaikan.
Baca
Juga : Terdiri Dari 3 Seksi, Tol Kapal Betung Ditargetkan Rampung Sepenuhnya pada Januari 2022
Sebagai informasi, dari segi desain
jembatan ini diklaim sebagai jembatan cable
stay dengan dek beton terpanjang di Indonesia. Jembatan ini juga memiliki
tinggi 29 meter dan memiliki tipe Cable
Stayed Bridge yaitu jembatan yang dibangu menggunakan kabel-kabel prategang
berkekuatan tinggi untuk menahan beban jembatan. Terdapat dua tiang jembatan (pylon) setinggi 116 meter untuk menahan
kabel-kabel tersebut dan 114 tiang pancang (bore
pile) sebagai penopang jembatan. Jembatan ini nantinya juga akan memiliki 4
lajur dan dilengkapi dengan trotoar di samping kanan dan kirinya. (ZH)