PropertiNews.id, Tangerang - Daerah-daerah penyangga Ibukota seperti Depok, Tangerang, dan Bekasi masih menjadi lokasi favorit untuk dijadikan hunian. Ketiga daerah tersebut masih memiliki banyak lahan kosong yang berpotensi untuk dijadikan pemukiman dan harganya pun masih tergolong murah dibandingkan kota-kota yang jadi sentra bisnis.
Depok menjadi sasaran para pengembang untuk membangun proyek perumahan yang bisa dijangkau oleh kelas menengah ke bawah. Tidak sedikit pula pengembang yang berani membangun proyek-proyek kelas menengah ke atas, karena lokasi Kota Depok yang dekat dengan Ibukota menjadikannya salah satu daerah favorit untuk hunian.
Ditambah lagi Kota Depok dilengkapi berbagai fasilitas pendukung seperti sarana pendidikan dan rekreasi yang melimpah, serta didukung infrastruktur jalan, baik jalan tol atau non-tol yang sedang dalam proses pengerjaan.
Sawangan-Bojongsari salah satu daerah di Depok yang jumlah permintaan huniannya cukup tinggi. Popularitas daerah ini pun sudah hampir menyaingi Margonda, sehingga tidak mengherankan jika banyak pengembang mulai membangun apartemen.