PropertiNews.id, Tangerang – Untuk memudahkan konsumen mengajukan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) pada pembelian unit di Adhi City Sentul, PT Adhi Commuter Properti (ACP) menggandeng PT Bank Tabungan Negara (BTN) . Kerjasama ini dilakukan menyusul telah tercapainya penjualan unit rumah sebanyak 60% sejak proyek Adhi City Sentul diluncurkan pada 5 Desember 2020.
Project Marketing Manager Adhi City Sentul Putu Praditya mengatakan, dengan kerja sama tersebut, kini konsumen bisa mendapatkan tawaran mendarik dari Bank BTN.
“Usai penandatanganan kerja sama ini, maka Adhi City Sentul dapat mengikutsertakan konsumen untuk memilih cara bayar KPR dengan berbagai pilihan bunga dan tenor menarik dari Bank BTN”, kata Putu dalam keterangan tertulis.
Saat ini kawasan Adhi City Sentul dalam tahap penyempurnaan jalan boulevard dengan lebar jalan 30 meter. Kawasan ini didesain ramah pejalan kaki, pesepeda, maupun pengguna Non Motorised Transport (NMT) lainnya. Selain itu, dengan ruas jalan yang lebar, akan membuat penghuni atau pengunjung menjadi lebih sehat, udara kawasan juga akan menjadi lebih segar dan kegiatan yang vibrant membuat area menjadi lebih aman.
Pada tahap pengembangan pertama, Adhi City Sentul meluncurkan klaster rumah tapak yang bernama Bhumi Anvaya sebanyak 352 unit. Lokasi Bhumi Anvaya yang berada dekat dengan gerbang utama juga memiliki daya tarik tersendiri.
Adhi City Sentul ini berlokasi tepat di Pintu Gerbang Sentul, hanya 1 menit dari Pintu Toll Sirkuit Sentul, KM 33 Jagorawi, Jawa Barat. Adhi City Sentul berada di kawasan Sentul yang masih asri dan segar, dengan pemandangan langsung Gunung Pancar, Gunung Salak, dan Gunung Gede – Pangrango. (ZH)