Ada Pandemi, Menteri PUPR Pastikan Jasa Konstruksi Infrastruktur Tetap Jalan

image

PropertiNews.id, Tangerang – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono memastikan aktivitas jasa konstruksi pembangunan infrastruktur tetap berjalan di tengah pandemi COVID-19. Hal ini mengacu pada Instruksi Menteri PUPR Nomor 02/IN/M/2020 yang ditandatangani pada 27 Maret 2020 tentang Protokol Pencegahan Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) dalam Penyelenggaraan Jasa Konstruksi.

“Jasa konstruksi tetap berjalan. Saya selalu ditanya, kami sudah mengeluarkan Inmen (Instruksi Menteri) Nomor 02, yang tidak menghentikan. Penghentian jasa konstruksi hanya kalau ada permintaan dari pelaksana sendiri kalau ada kejadian” kata Basuki.

Adapun kejadian yang dimaksud adalah kejadian luas biasa seperti para pekerja yang terjangkit virus corona. Contohnya seperti di Jalan Tol Serang – Panimbang karena pelaksanaannya terpapar COVID-19, dan ada permintaan sementara untuk berhenti. Sementara itu, saat ini pembangunan jalan tol di beberapa daerah masih tetap berlangsung dengan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19.

Baca Juga : PUPR Lakukan Serah Terima Rusun Mahasiswa Senilai Rp13,15 M di Kabupaten Pesisir Selatan

Seperti pengerjaan Jalan Tol Layang AP Pettarani yang tetap dikerjakan dengan berbagai tantangan yang ada. Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Utama PT Margautama Nusantara, Danni Hasan.

“Pertengahan Maret 2020, kondisi ini menjadi tantangan meneruskan pekerjaan dengan protokol pencegahan penyebaran COVID-19” Kata Danni.

Danni juga mengatakan, sejak awal pengerjaan proyek ini sudah mengalami berbagai tantangan seperti pipa PDAM yang harus direlokasi. Namun dengan adanya dukungan dari berbagai pemangku kepentingan, proyek tol layang pertama di Makassar ini telah memasuki tahap akhir. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo