WhatsApp Akan Hadirkan 5 Fitur Baru, Apa Saja?

image

PropertiNews.id, Tangerang – WhatsApp merupakan aplikasi pesan instan yang dipakai oleh miliaran orang di seluruh dunia. Pengguna aplikasi mobile ini akan menerima update baru sehingga mereka bisa merasakan fitur-fitur teranyar.

Dilansir berbagai sumber, salah satu fitur yang dihadirkan ialah 'Click to Chat', yang memungkinkan pengguna untuk mengirimkan pesan ke nomor yang tidak disimpan di daftar kontak.

Sebelum fitur itu beredar luas untuk para pengguna, perusahaan melakukan uji coba pada aplikasi tersebut. Selain Click to Chat, pengguna juga akan menemukan fitur lainnya seperti instan link dengan Facebook, panggilan audio grup, fitur visibilitas media baru serta fitur informasi akun baru.

Click to Chat
Fitur Click to Chat memudahkan pengguna mengirimkan teks pesan kepada seseorang yang nomornya belum Anda simpan. Fitur ini meniadakan kebutuhan untuk menyimpan nomor yang tidak perlu Anda simpan.
Terkadang pengguna terlibat dalam satu kali percakapan dan untuk itu, mereka perlu menyimpan nomor tersebut. Namun sekarang mereka dapat memanfaatkan fitur baru ini.

Link Instan dengan Facebook
Facebook menambahkan fitur baru untuk beberapa pengguna beta dari aplikasi Facebook. Fitur baru ini mengizinkan pengguna untuk berbagi link secara instan via opsi 'Send to WhatsApp'. Ini akan mengeliminasi kebutuhan untuk menuju opsi berbagi di menu drop-down.

Panggilan Audio Grup
WhatsApp menguji fitur menarik lainnya yang memungkinkan pengguna untuk melakukan panggilan audio grup pada perangkat iOS. Fitur ini akan serupa dengan fitur panggilan audio dengan beberapa perubahan kecil.
Belum diketahui berapa orang yang bisa mencicipi fitur ini. Fitur panggilan grup tampaknya akan bersaing dengan fitur panggilan konferensi dalam panggilan normal.

Fitur Visibilitas Media Baru
WhatsApp juga menambahkan fitur baru pada versi beta Android. Fitur baru ini ialah Visibilitas Media Baru.
Pembaruan ini penting karena akan memungkinkan pengguna untuk memutuskan apakah mereka ingin konten media Whatsapp ditampilkan di galeri atau tidak. Fitur Visibilitas Media sudah ada di iOS.

Fitur Informasi Akun Baru
WhatsApp baru-baru ini menambahkan fitur ke aplikasinya yang merupakan fitur informasi akun. Dalam fitur baru ini, seseorang dapat mencari laporan informasi akun milik pengguna.

Akan tetapi informasi ini tidak termasuk pesan. Laporan ini dapat dibagikan dengan aplikasi lain. Whatsapp membuat laporan dalam tiga hari dan ini akan dapat diunduh selama beberapa minggu. (SU)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo