Propertinews.id,
Tangerang – Memiliki hunian menjadi cita-cita yang didambakan oleh hampir semua
orang. Banyak yang menjadikan hunian sebagai salah satu kebutuhan yang harus
dicapai, namun ada juga sebagian orang yang menjadikan hunian sebagai bidang
berinvestasi untuk menabung di hari tua.
Berbagai macam jenis
hunian, seperti rumah atau apartemen,
membuat banyak orang masih kebingungan mana yang lebih menguntungkan dan lebih
layak untuk dihuni. Faktor-faktor yang harus dipertimbangkan untuk membeli
ataupun menjual hunian antara lain lokasi, harga, kenyamanan, keamanan, hingga
fasilitas yang didapatkan.
Kesulitan menentukan faktor-faktor
inilah yang membuat jasa agen properti semakin diperlukan dari tahun ke tahun. Apalagi mengingat bahwa bisnis properti
dan pembangunan hunian semakin banyak di berbagai daerah. Agen properti yang
juga turut semakin berkembang telah memberikan banyak bantuan bagi para
investor yang ingin memiliki hunian, juga bagi para pemilik yang ingin menjual
hunian.
Beberapa keuntungan
yang kita dapatkan jika menggunakan agen properti, antara lain:
1. Lebih mengenal dunia properti.
Sebagai pembeli
atau penjual, terkadang kita tidak benar-benar mengenal berbagai hal tentang
properti, misalnya, kita tidak tahu berapa harga jual beli di pasaran, tidak
mengenal banyak relasi di bidang properti, dan tidak memiliki pengalaman dalam
berjual-beli hunian. Dengan adanya agen properti, para pembeli atau penjual
dapat dimudahkan, karena agen properti sudah lebih mengenal dunia properti dan
sudah sering melakukan transaksi dalam jual beli properti.
2. Menghemat banyak waktu dan tenaga.
Menjual atau
membeli sebuah properti tentu membutuhkan banyak waktu dan tenaga. Jika kita
menggunakan agen properti, waktu dan tenaga yang kita punya dapat kita gunakan
untuk kebutuhan lain yang lebih penting. Kita tetap dapat melakukan aktivitas
kita sehari-hari tanpa mengelola properti yang akan kita beli atau kita jual.
3. Legalitas.
Agen properti
adalah orang-orang yang lebih mengerti tentang prosedur kelegalan properti.
Agen properti dapat membantu para pembeli dan penjual mengurusi surat
kepemilikan tanah, sertifikat, akta jual beli, dan lain sebagainya.
4. Mudah bernegosiasi.
Harga dalam sebuah
properti tentu bervarian tergantung kepada kualitas bangunan dan target
pemasaran yang ingin ditujukan. Itulah mengapa, dalam bisnis properti terkadang
kebanyakan dari penjual dan properti, tidak dapat bernegosiasi dan kesulitan
melakukan penawaran. Agen properti dapat membantu para investor dan penjual
dalam melakukan negosiasi dengan strategi yang tepat.
Baca juga: Kaum Milenial, Ini Dia Bisnis Properti Kekinian dengan Modal Kecil yang Bisa Anda Coba
Dalam menjual atau
membeli sebuah properti dengan nominal harga yang cukup besar, tentu memerlukan
cara terbaik agar para investor dan penjual mampu mendapatkan keuntungan yang
maksimal. Menggunakan jasa agen properti adalah pilihan tepat yang juga dapat
menghindari berbagai permasalahan dalam proses jual beli properti. (JES)