PropertiNews.id, Tangerang – Sebagai seorang digital marketing dituntut tak hanya memiliki skill yang bagus tetapi juga mampu mengoperasi tools dasar untuk digital marketing. Sebelum itu, Anda perlu mengetahui lebih detail mengenai tools dasar dari digital marketing. Berikut ini ada sekitar 7 tools dasar
digital marketing yang perlu Anda ketahui.
1. Google AnalyticsGoogle Analytics memiliki kemampuan menelusuri data pengunjung berdasarkan informasi halaman pengacu, yang datang dari berbagai sumber, termasuk dari mesin pencari milik Google sendiri hingga mesin pencari lain.
Google Analytics juga mengorek informasi dari sumber iklan, jaringan pay-per-click, email marketing, dan juga tautan yang terkandung dalam dokumen PDF.
Sebagai seorang digital marketing, tentu kita akan sering berinteraksi, memonitoring dan menganalisa perkembangan website / blog kita. Terutama, memonitoring dan menganalisa trafik bahkan konversi pengunjung. Untuk itu, menggunakan Google Analytics menjadi suatu keharusan saat ini.
2. Google AdwordsUntuk menjadi yang pertama di search engine merupakan impian setiap pebisnis online dan digital marketing. Oleh sebab itu, penggunaan Search Engine Marketing (SEM) menjadi satu hal yang penting dalam memenangkan persaingan di mesin pencari. Google Adwords memungkinkan pengiklan menawar keywords tertentu yang sesuai untuk bisnisnya. Agar iklan tersebut bisa muncul pada hasil pencarian Google.
AdWords adalah platform periklanan dari Google di mana Anda dapat mengatur iklan bisnis Anda, seperti mengatur penempatan iklan di Google Search atau jaringan Google, lokasi target pasar, bahasa, dan lain-lain.
3. Facebook Ads
Dengan memanfaatkan fitur aplikasi Facebook Ads di mana penggunanya sudah sangat banyak, ini memungkinkan membantu Anda dalam memasarkan bisnis Anda ke dalam dunia digital marketing. Dengan Facebook Ads memungkinkan Anda mencapai target audience Facebook yang sesuai dengan kriteria target market produk bisnis Anda. Penargetan audience dapat dipilih berdasarkan demografis, lokasi, minat (interest), dan perilaku (behaviours).
4. Instagram Ads
Sama halnya dengan Facebook, aplikasi Instagram yang tengah digandrungi banyak orang saat ini bisa Anda manfaatkan untuk beriklan di platform tersebut. Sudah banyak sekarang bisnis - bisnis online yang tertarik menggunakan platform Instagram sebagai lapak bisnisnya.
5. Hootsuite
Selain Anda beriklan di social media, aktifitas social media bisnis Anda pun tak boleh luput dari perhatian. Apakah bisnis Anda memiliki akun di beberapa platform social media, seperti Facebook, Twitter, Instagram, Youtube? Dengan beberapa channel social media yang Anda miliki, tentunya Anda membutuhkan adanya platform manajemen social media terpusat.
6. Mailchimp
Selain social media dan search engine, email marketing menjadi salah satu channel digital marketing yang tak boleh ketinggalan. Jaring pelanggan baru dan bangun hubungan baik dengan pelanggan Anda dengan email marketing. Nah, Mailchimp merupakan tools yang email marketing yang cocok untuk bisnis digital marketing Anda. Mailchimp memungkinkan kita untuk mengirim ratusan hingga ribuan email secara otomatis, bahkan tanpa biaya / gratis.
7. Video
Banyak orang yang tertarik saat melihat iklan melalui video, karena dari video Anda bisa membuat tampilannya jauh lebih hidup dan bahkan Anda bisa mendulang banyak uang dengan memanfaatkan video untuk beriklan.(ES)
Informasi selengkapnya, klik
di sini.